HIDUPKAN TRADISI LITERASI, MAHASISWA PGMI FTIK IAIN PONTIANAK TERBITKAN BUKU

Pontianak, Mahasiswa Angkatan 2022 Kelas C Program Studi PGMI FTIK IAIN Pontianak menerbitkan Buku ” Integrasi Al-Qur’an Dalam Matematika Pendidikan Dasar”. Buku ini merupakan hasil kolaborasi dan pendampingan dari Dosen Tetap Prodi Studi PGMI Hidayu Sulisti, S.Si., M.Pd dengan semua mahasiswa prodi PGMI angkatan 2022 kelas C atas nama Eno Sri Rahayu, Rayunsyah Pitra Darmawan, Ziyadil Haq Fattarsyah, Siti Nurul Luthfiyah, Endang Maulidya, Fazira Darnely, Ira Dwi Rahmah, Nurliza, Siti Julaiha, Jamilah, Vany Nurul Dzihni, Mahmudatul Khotimah, Rifa Az Zahra, Sri Atun Fatimah, Alifia, Sopi Marlina, Sri Rahmadhania, Aryanti, Adelia Putri Pratiwi, Mutia Maghfira, Helmi Wati, Marshanda Dewi, Rissa Adelina, Halimah, Asmu’ie, Syah Indra Husada, Ade Andrean, Ady Firansyah, Ahmad Joni Mustofa. Editor dalam Buku Integrasi Al-Qur’an Dalam matematika Pendidikan Dasar ini yaitu Desti Septianawati, M.Pd dan Hidayu Sulisti, S.Si., M.Pd.

Buku Integrasi Al-Qur’an dalam Matematika Pendidikan Dasar ini, menunjukkan bahwa sains dan agama dapat diintegrasikan, khususnya matematika dan Al-Qur’an. Matematika tidak tertulis secara komprehensif dalam mushaf Al-Qur’an, akan tetapi dalam Al-Qur’an terdapat Ayat-ayat yang membahas dasar-dasar matematika. setiap bab dalam buku ini, pada sub bagian pertama penulis menyajikan pembahasan tentang bagaimana integrasi materi matematika pendidikan dasar dengan Al-Qur’an. pada sub bagian kedua, penulis menjelaskan bagaimana peran matematika dalam kehidupan sehari-hari, yang di mana peran ini sangat penting dalam kehidupan masyarakat baik sebagai objek langsung maupun objek tak langsung. pada sub bagian ketiga, pembahasan dilajutkan dengan penjelasan definisi, sifat-sifat, serta contoh soal pada materi matematika pendidikan dasar. materi yang dimaksud meliputi bilangan bulat, bilangan pecahan, bangun datar, pengukuran dan bangun ruang.

Menurut Kaprodi PGMI, Penerbitan buku ini merupakan hasil pembelajaran di dalam kelas yang sangat bermanfaat bagi kami di prodi PGMI. Luaran pembelajaran ini memiliki peran yang sangat besar bagi akreditasi prodi. selain itu buku ini diharapkan menjadi buku yang bermanfaat bagi pembaca. Harapan besar lain, agar dosen dan mahasiswa prodi PGMI juga memiliki luaran serupa agar sama-sama menghidupkan literasi tulis.

Penulis: Roikhatul Janah